Korea Selatan Izinkan Penggunaan Obat Celltrion Untuk Pasien Covid-19 Gejala Parah

Korea Selatan Izinkan Penggunaan Obat Celltrion Untuk Pasien Covid-19 Gejala Parah

Korea Selatan telah memberikan izin penggunaan obat antibodi Covid-19 yang dibuat oleh perusahaan farmasi dalam negeri, Celltrion.

Kementerian Keamanan dan Obat pada Selasa (15/12) telah menyetujui CT-P59 untuk digunakan pada pasien Covid-19 dengan skema perawatan tertentu.

Mengutip situs kementerian, Reuters memuat, di bawah skema yang dimaksud, pengobatan hanya dapat dilakukan pada pasien Covid-19 dengan kondisi yang mengancam jiwa dan tidak ada pengobatan lain yang dilakukan.

Pejabat Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea, Kwon Jun-wook mengatakan, pengobatan diharapkan dapat segera diberikan kepada pasien pertama.

Celltrion sendiri tengah melakukan uji klinis tahap dua dan tiga untuk CT-P59. Jurubicara perusahaan mengaku akan mendapatkan persetujuan untuk penggunaan darurat Covid-19 sebelum akhir tahun.

Data dari Worldometer menunjukkan, Korea Selatan sudah melaporkan 44.364 kasus Covid-19 dengan 600 di antaranya telah meninggal dan 32.559 sudah pulih.

Share

Covid-19

Comments

Related Posts